Ff Cara Yang Harus Di Perhatikan Dalam Merawat Kucing Ragdoll | World Cat

Cara Yang Harus Di Perhatikan Dalam Merawat Kucing Ragdoll

Cara Yang Harus Di Perhatikan Dalam Merawat Kucing Ragdoll
Cara Yang Harus Di Perhatikan Dalam Merawat Kucing Ragdoll
Kucing Ragdoll dikenal sebagai kucing yang bersifat lucu dan lembut. Saat anda membeli dan membawa kucing ini kerumah maka anda akan merasakan bagaimana serunya memiliki binatang peliharaan seimut dan selembut Ragdoll. Kucing ini merupakan makhluk yang ramah dan mudah untuk dijinakkan. Ras kucing ini menjadi salah satu ras kucing terbaik yang kami sarankan untuk dipelihara bagi anda para pecinta kucing. Selain ramah dan imut, kucing ini terlihat sangat menawan karena memiliki warna yang menarik. Kucing ini memiliki ciri khusus yakni bulunya yang halus dan lembut.

Kucing yang sangat mudah untuk dipelihara ini juga tidak membutuhkan perawatan yang ekstreem layaknya ras kucing lain yang tidak berbulu tebal. Dalam merawat kucing ragdoll ini kita hanya perlu memberinya makanan yang mengandung protein serta kalori tinggi. Dengan bahan makanan tersebut maka kucing Ragdoll akan selalu sehat dan kebal terhadap serangan berbagai macam penyakit. Bulu kucing Ragdoll yang lembut ini terkesan mirip dengan bulu kelinci. Bulu ini dapat disisir secara perlahan agar bulu tidak mudah rontok. Saat memandikan kucing anda bisa menggunakan shampo khusus kucing agar bulunya tetap sehat dan halus. Kucing Ragdoll biasanya bisa hidup selama 20-25 tahun dengan kisaran berat badan antara 10 – 20 pound.

Kucing ini juga memerlukan perawatan medis sesekali agar kondisi kesehatannya terpantau. Anda bisa memberikan vaksin agar tubuh mereka terhindar dari infeksi musiman. Namun kucing ini juga memiliki keistimewaan karena secara alami tahan terhadap alergi. Dengan merawat kucing secara rutin maka kucing dapat bertahan hidup menemani hari  - hari anda selama bertahun – tahun. Saat kondisi kucing nampak tidak stabil segera konsultasikan pada dokter hewan atau peternak kucing agar segera ditangani.

Kucing Ragdoll ini sangat jinak dan selalu menjaga rumah pemiliknya. Meskipun ras kucing ini sangat suka berada dengan anak – anak kucing, namun anda juga harus waspada terhadap gangguan kucing lain yang ganas. Buatlah kandang yang nyaman dan aman agar kucing Ragdoll kesayangan anda bisa menemani hari – hari anda yang bahagia.

1 comment

atsd\
Terimakasih kak info nya sangat berguna bagi penyuka kucing.
Reply